Welcome To My Blog. Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Halaman

Makan Buah dan Sayur Bantu Kurangi Kebiasaan Merokok


Kebiasaan merokok memberikan efek negatif bagi tubuh. Untuk menghentikannya, banyak cara yang dilakukan. Sebuah penelitian menyebutkan jika banyak makan buah dan sayur bisa jadi cara ampuh untuk hilangkan kebiasaan merokok.


Penelitian dari School of Public Health and Health Professions University at Buffalo mempelajari hubungan antara buah dan sayur dengan kebiasaan merokok. Penelitian tersebut melibatkan 1000 orang perokok aktif berusia di atas 25 tahun. Dalam 14 bulan, mereka menelusuri berapa banyak
rokok yang dihisap.
Penelitian lainnya dilakukan dengan tanya jawab perokok aktif dan pasif mengenai pola makannya. Dari situ dihasilkan jika orang yang 6 bulan ini berhenti merokok makan buah dan sayur dengan jumlah yang lebih banyak dari yang masih merokok.
Penelitian tersebut menemukan jika perokok yang banyak mengonsumsi buah dan sayur bisa lebih tahan tidak merokok setidaknya selama 30 hari. Hasil lainnya juga menunjukkan jika perokok yang makan buah dan sayur lebih banyak lebih mudah mengurangi rokok perharinya.
Ada beberapa penjelasan yang mendukung hasil penelitian ini, yaitu buah dan sayur bisa mengurangi ketergantungan nikotin, dan juga serat yang tinggi bisa membuat orang merasa lebih kenyang. “Mungkin saja jika buah dan sayur membuat orang merasa kenyang, dan keinginan merokoknya jadi berkurang,” kataJeffrey P. Haibach, MPH , salah satu peneliti

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Get Free Music at www.divine-music.info
Get Free Music at www.divine-music.info

Free Music at divine-music.info>